Minggu, 18 Desember 2011

Perpindahan Pemain NBA Musim 2011-2012 Via Free Agency Part Tiga



Perpindahan pemain NBA musim 2011-2012 via free agency part tiga. Jangan lupa untuk melihat perpindahan pemain NBA musim 2011-2012 via free agency part satuduatigaempat, dan lima. Lihat daftar lengkap free agents terbaik NBA tahun 2011 di sini. Lihat daftar lengkap perpindahan pemain NBA musim 2011-2012 di sini.
Charlie Bell diamnesty oleh Warriors
Golden State membuang peluru amnesty mereka terhadap pemain bergaji rendah. Selain itu mereka juga membuang Reggie Williams, yang membuat rotasi guard mereka menjadi tipis [hanya mengandalkan rookie Klay Thompson sebagai cadangan].
Chris Wilcox ke Boston. Satu tahun, $3 juta
Chuck Hayes ke Kings. Empat tahun, $21.3 juta
Kings membutuhkan pemain seperti Hayes, berusia 28 tahun, yang tidak membutuhkan bola untuk bermain efektif.
Daequan Cook ke Thunder. Dua tahun, $6.4 juta
Cook menembak 42.2 percent dari 3s musim 2010-2011 lalu. Skillnya sebagai seorang shooter pasti dibutuhkan oleh Oklahoma City. Cook baru berumur 24 tahun dan pasti ia masih bisa berkembang sebagai seorang pemain.
David West ke Pacers. Dua tahun, $20 juta
Pacers mendapatkan deal yang bagus di sini. West merupakan pemain yang cukup beresiko karena ia baru saja sembuh dari cedera lutut yang serius, namun Pacers membatasi kontrak West sepanjang dua tahun.
Selain itu West juga mengisi kelemahan terbesar tim Pacers, yaitu di posisi power forward. "Pacers mempunyai keseimbangan pemain yang baik. Indy mempunyai kombinasi beberapa pemain veteran dan pemain muda yang baik. Saya bisa membantu Pacers dalam beberapa tahun ke depan," ujar West.
Derrick Brown ke Bobcats. Satu tahu, kontrak minimum veteran
Earl Watson ke Jazz. Dua tahun, kontrak minimum veteran
Grant Hill ke Suns. Satu tahun, $6.5 juta
Jared Jeffries ke Knicks. Satu tahun, kontrak minimum veteran
Jeffries, 30 tahun, memiliki rata-rata 5.1 points dan 4.3 rebounds selama bermain sembilan musim di NBA.
Jeff Foster ke Indiana. Satu tahun
Jeremy Lin ke Rockets
Rockets tidak benar-benar membutuhkan seorang point guard. Sepertinya untuk sementara waktu, pria lulusan Harvard tersebut akan dikirim Houston ke D-League.
Kurt Thomas ke Blazers. Dua tahun, kontrak minimum veteran
Marcus Thornton ke Kings. Empat tahun, $33 juta
Thornton adalah seorang scorer yang baik. Masalahnya status Thornton adalah seorang restricted free agent, dan tidak ada yang menawarkan Marcus kontrak lebih mahal. Deal ini sedikit gila.
Mike Bibby ke Knicks. Satu tahun, kontrak minimum veteran
Ide Knicks adalah memasangkan Mike Bibby dengan Carmelo Anthony dan Amare Stoudemire sebagai seorang shooter. Bibby memiliki persentase 38.1% dari garis tiga angka sepanjang karirnya.
Namun seperti di Miami, Knicks tidak punya pemain yang bisa menutupi kelemahan Mike Bibby di defense. Tapi dengan kontrak minimum senilai $1.4 juta, Knicks mendapatkan backup PG yang solid.
"Selama enam tahun, saya selalu mencoba agar Bibby bisa dilatih oleh Mike D'Antoni. Namun saat itu ada seorang pemain bernama Steve Nash yang selalu menghalangi jalan kami," ujar agent Bibby, David Falk kepada Chris Broussard dari ESPN. "Saya selalu merasa Mike akan berkembang dalam offense Antoni."
Bibby memiliki rata-rata 15.2 points, 5.7 assists, 1.2 steals, selama 13 tahun berkarir di NBA. "Saya selalu ingin bermain untuk D'Antoni, dan inilah kesempatan saya," ujar Bibby.
"Mike Woodson sempat melatih Bibby di Atlanta," ujar D'Antoni. "Dan kata-kata pertama dari Woodson adalah, 'Apapun yang kamu butuhkan dari Bibby, ia akan memberikannya sebagai seorang starter, bench player, ataupun tidak bermain sekalipun. Apapun yang kami minta, ia akan melakukannya secara professional.'"
"Kami merasa Bibby masih bisa memberikan kontribusi, dan kenyataannya Bibby adalah seorang point guard pintar yang bisa menembak dengan baik," tambah D'Antoni. "Tidak banyak pemain cadangan yang sebagus Bibby di luar sana."
Sasha Pavlovic ke Celtics. Satu tahun, kontrak minimum veteran
Vladimir Radmanovic ke Hawks. Satu tahun, kontrak minimum veteran
Von Wafer disign-and-trade Celtics ke Magic. Tiga tahun
Ini merupakan penambahan ke trade Glen Davis ke Magic-Brandon Bass ke Celtics.
sumber: basket.sportku.com

Tidak ada komentar: